10.27.2009

Facebook dan Twitter Mengancam Perekonomian Negara

Facebook dan Twitter yang sekarang sedang ngetren-ngetrennya dianggap berpotensi merugikan perekonomian negara, seperti halnya di Inggris diperkirakan merugi sekira 1,38 miliar poundsterling per tahun. Itu adalah akibat para karyawannya mengakses facebook dan Twitter ketika mereka bekerja, jadi otomatis pekerjaan mereka terganggu. Dan yang lebih menyedihkan lagi perusahaan atau instansi pemerintah melakukan langkah-langkah untuk melarang karyawannya untuk mengakses Facebook atau Twitter selama jam kerja, dinilai sebagian pengamat sebagai langkah wajar. Popularitas Facebook dan Twitter yang kian meningkat dianggap sangat berpotensi untuk merugikan perekonomian negara.

Apa hubungan antara Facebook dan perekonomian negara? Baru-baru ini di Inggris, sebuah konsultan IT, Morse mengungkapkan Facebook dan Twitter dinilai menurunkan produktivitas karyawan.

Sebanyak 50 persen dari sekira 1460 pekerja yang disurvei mengaku selalu mengakses Twitter dan Facebook selama hari kerja. Tiap-tiap pekerja juga mengaku menghabiskan waktu sekira 40 menit per pekan. Artinya waktu 40 menit selama sepekan dianggap terbuang percuma.

Survei juga mengungkapkan, sepertiga dari seluruh responden itu seringkali memposting informasi sensitif perusahaan di situs jejaring sosial.

"Ketika seseorang ditanya berapa lama mengakses situs jejaring sosial, mereka menjawab sekira 40 menit per minggu. Namun ketika ditanya tentang aktivitas teman mereka di jejaring sosial, mereka menjawab teman mereka mampu mengakses satu jam per hari. Sebab itu hitung-hitungan kami menggunakan nilai terendah dan bukan poin tertinggi yakni satu jam sehari," kata seorang konsultan Morse.
eh iya, ane baca beritanya di okezone.com ketika sedang surfing gitu..
Baca selengkapnya

10.19.2009

OPEN SOURCE .. Mau?

OPEN SOURCE .. Mau?

Ok temen2, dah lama nie ga posting..kali ini ane akan sedikit berbagi tentang apa itu Open Source. Yang ane kethaui sekarang pemerintah kita sedang menggembor-gemborkan untuk menggunakan Software yang Open Source, buktinya pemerintah pada tahun ini mengeluarkan surat edaran Nomor: SE/01/M.PAN/3/2009, tentang Pemanfaatan Perangkat Lunak Legal dan Open Source Software (OSS). Itu menunjukan bahwa pemerintah benar-benar serius bro.. nah untuk lebih jelasnya kita langsung terjun sob..

Open Source adalah kebebasan terhadap source kode, dimana kita bebas menggunakan, mengembangkan, menyebarluaskan atau menggandakan aplikasi tersebut tanpa harus membayar izin kepada pembuat aplikasinya. Suatu program dengan lisensi Open Source berarti program tersebut membuka Kode Programnya bagi siapa saja yang ingin mempelajarinya, caranya dengan menyertakan kode program bersama dengan distribusi paket program yang sudah jadi (hasil kompilasi).Dengan penyertaan kode program tersebut, pembeli atau pengguna program dapat membedah program tersebut, melakukan modifikasi sesuai dengan kebutuhannya, bahkan memperbaiki -Bug- atau kesalahan logika dalam program tersebut. Berbeda dengan yang Close Source, kalau Clouse Source paket programnya tidak dapat didistribusikan lagi selain oleh pembuat program tersebut. Jika ada distribusi yang bukan oleh pembuat program tersebut, maka itu dianggap sebagai pembajakan software.
Open source bukan berarti tanpa lisensi, tetapi tetap mempunyai lisensi dan diantaranya adalah :
  • GNU General Public License
  • GNU Lesser General Public License
  • BSD License
  • Mozilla Public License
  • MIT License
  • Apache License

Pada tahun ini, pemerintah menekankan pentingnya penggunaan software open source dengan dikeluarkannya surat edaran Nomor: SE/01/M.PAN/3/2009, tentang Pemanfaatan Perangkat Lunak Legal dan Open Source Software (OSS).Di samping itu di Indonesia ada gerakan yang digagas pemerintah sejak tahun 2004 untuk membudayakan penggunaan perangkat lunak open source dan legal yang disebut dengan IGOS (Indonesia, Go Open Source!).Beberapa software yang open source diantaranya:
  • Sistem operasi: GNU/Linux, BSD, Darwin, dan OpenSolaris
  • Kompilator GCC, GDB (debugge)r dan C (libraries)
  • Server: BIND (name server), Sendmail (mail transport), Apache HTTP Server, dan Samba (file server)
  • RDBMS: MySQL dan PostgreSQL
  • Bahasa pemrograman: Perl, PHP, Python, Ruby dan Tcl
  • GUI: X Window System, GNOME, KDE, dan Xfce
  • Paket perkantoran OpenOffice.org, Mozilla dan penjelajah web Firefox serta penyunting grafis GIMP
  • Sistem dokumen TeX dan LaTeX

Beberapa bentuk model bisnis yang dapat dilakukan dengan Open Source:
  • GNU General Public License
  • GNU Lesser General Public License
  • BSD License
  • Mozilla Public License
  • MIT License
  • Apache License

Pada tahun ini, pemerintah menekankan pentingnya penggunaan software open source dengan dikeluarkannya surat edaran Nomor: SE/01/M.PAN/3/2009, tentang Pemanfaatan Perangkat Lunak Legal dan Open Source Software (OSS).Di samping itu di Indonesia ada gerakan yang digagas pemerintah sejak tahun 2004 untuk membudayakan penggunaan perangkat lunak open source dan legal yang disebut dengan IGOS (Indonesia, Go Open Source!).Beberapa software yang open source diantaranya:
  • Sistem operasi: GNU/Linux, BSD, Darwin, dan OpenSolaris
  • Kompilator GCC, GDB (debugge)r dan C (libraries)
  • Server: BIND (name server), Sendmail (mail transport), Apache HTTP Server, dan Samba (file server)
  • RDBMS: MySQL dan PostgreSQL
  • Bahasa pemrograman: Perl, PHP, Python, Ruby dan Tcl
  • GUI: X Window System, GNOME, KDE, dan Xfce
  • Paket perkantoran OpenOffice.org, Mozilla dan penjelajah web Firefox serta penyunting grafis GIMP
  • Sistem dokumen TeX dan LaTeX

Beberapa bentuk model bisnis yang dapat dilakukan dengan Open Source:
  • Support/seller, pendapatan diperoleh dari penjualan media distribusi, branding, pelatihan, jasa konsultasi, pengembangan custom, dan dukungan setelah penjualan.
  • Loss leader, suatu produk Open Source gratis digunakan untuk menggantikan perangkat lunak komersial.
  • Widget Frosting, perusahaan pada dasarnya menjual perangkat keras yang menggunakan program open source untuk menjalankan perangkat keras seperti sebagai driver atau lainnya.
  • Accecorizing, perusahaan mendistribusikan buku, perangkat keras, atau barang fisik lainnya yang berkaitan dengan produk Open Source, misal penerbitan buku O Reilly.
  • Service Enabler, perangkat lunak Open Source dibuat dan didistribusikan untuk mendukung ke arah penjualan service lainnya yang menghasilkan uang.
  • Brand Licensing, Suatu perusahaan mendapatkan penghasilan dengan penggunaan nama dagangnya.
  • Sell it, Free it, suatu perusahaan memulai siklus produksinya sebagai suatu produk komersial dan lalu mengubahnya menjadi produk open Source.
  • Software Franchising, ini merupakan model kombinasi antara brand licensing dan support/seller.

berbagai sumber

Baca selengkapnya

10.12.2009

Woow... Keyboard & Mouse dari Bambu


Serba alami.. itulah mungkin keingininan dari sebagian besar orang. Karena dengan yang alami maka akan menjaga lingkungan dari kerusakan.Begitu pula dengan sebuah perusahaan dari China menggunakan produk-produk yang berbahan dari alam, yaitu menciptakan keyboard dan mouse dari bambu.
Selain ramah lingkungan, papan ketik dan tetikus dari bambu ini di desain dengan sentuhan yang jauh lebih menarik, ketimbang yang terbuat dari bahan baku plastik. Sentuhan warna coklat yang berasal dari warna bambu, membuat kedua device ini nampak sangat cantik.

Tidak hanya mengandalkan kreasi yang kreatif, tampilan fiturnya pun tidak dilupakan, meskipun masih dikategorikan standar saja. Dari ukuran, keyboard bambu mempunyai berat 842 gram dan mouse-nya sebesar 87 gram. Demikian yang dilansir dari Geek Alerts, Senin (12/10/2009).

Untuk keyboard, produk ini memenuhi kualifikasi 106 tombol dan mouse yang masih berteknologi optic scroll. Kedua barang ini mendukung sepenuhnya personal computer (PC) yang menggunakan sistem operasi WS dan Linux.

Keyboard dan Mouse bambu ini akan menjadikan pengalaman baru dalam berkomputer, juga akan mendukung ramah lingkungan. Kedua produk ini dijual dengan harga sekitar USD52 atau Rp520 ribu sekira.

Oh ea.. ane dapat info ini dari http://www.igos.web.id/..
Silahkan bagi yang udah bosen dengan keyboard n mousenya... ganti dahh. :D

Baca selengkapnya

10.11.2009

Manusia Sebagai Makhluk Berbudaya

Manusia Sebagai Makhluk Berbudaya

Sebenarnya judul postingan itu terlalu luas... karena yang ane tulis cuma sedikit catatan kuecil, tapi daripada bingung mikirin judul postingan dan jadi strezz, udah ah yang puenting nyangkut.. hehe.
Kali ini ane sedag disibukan dengan brbagai tugas kuliah, salah satunya adalah membuat makalah manusia sebagai makhluk individu dan makhluk sosial. Tugas itu dari mata kuliah ISBD, mungkin sobat juga udah pada tau yach... disamping itu ane juga butuh materi tentang Manusia dan Peradaban plus Manusia Sebagai Makhluk Berbudaya, dan kabar gembiranya adalah dua materi trakhir telah aku dapatkan dengan sempurna.. hehe,,
OK.. maka dari itu ane ingin berbagi.. uh so baik..(..memang, ane baik ati n rajin menabung..), barangkali sobat ada yang perlu maka tinggal diambil..


Untuk yang Manusia dan Peradaban bisa diambil disini dan untuk yang Manusia Sebagai Makhluk Berbudaya disini dan disini.


Yuhupz.. sekian dulu yaw, met menikmati ilmunya aza...
:-D


Baca selengkapnya

10.08.2009

Trik Membuat Read More (Baca Selengkapnya)

Ini adalah cara agar postingan kita tidak terlalu panjang, artinya hanya terlihat sebagian dan sisanya disembunyikan. Untuk melihat keseluruhannya biasanya tinggal klik link Read More/Baca Selengkapnya (..kalo punyaku yang Selengkpanya tuh...) Karena kalo tidak memakai cara ini, maka postingan akan ditampilkan seluruhnya. Trik ini aku dapatkan ketika aku jalan-jalan disini. Dan sekarang kita akn coba triknya...

1. Buka menu Layout kemudian pilih Edit HTML.
2. Kasih tanda cek (centang) pada cekbox "expand widget template"
3. Cari kode berikut di Template blog kamu (tempatnya kira-kira pada 1/4 bagian bawah kode hmtl) :

<p><data:post.body></data:post.body></p>

4. Kalau sudah ketemu, Ganti kode kode tersebut sehingga menjadi seperti ini:

<b:if cond="data:blog.pageType == &quot;item&quot;">
<style>.fullpost{display:inline;}</style>
</b:if></span><p><data:post.body></data:post.body></p><span class="fullpost">
<b:else>
<style>.fullpost{display:none;}</style>

</b:else></span><p><data:post.body></data:post.body></p><span class="fullpost">

<a href="data:post.url">Read More......</a>



Tulisan "Read More....." itu bisa kamu rubah, misalnya jadi "Selengkapnya".

5. Simpan hasil pengeditan.
6. Kemudian pilih menu Setting lalu pilih Formatting
7. Pada kotak Post Template isikan kode berikut:

<span class="fullpost">


</span>


8. Kemudian Simpan.
9. Ketika memposting, kan disana ada 2 tab pilihan tuh, yang "Compose" dan "Edit Html", Nha km pilih Yang "Edit HTML", Maka secara otomatis akan tampak kode seperti berikut :

<span class="fullpost">


</span>


10. Letakkan abstraksi posting atau artikel yang akan ditampilkan dihalama utama (sebelum tulisan "Redmore") diatas kode ini : sementara sisanya yaitu keseluruhan posting letakkan di antara kode dan
11. Tertib...


Baca selengkapnya

10.05.2009

SEBUTIR KORMA PENJEGAL DO’A

SEBUTIR KORMA PENJEGAL DO’A

Pada kesempatan ini aku ingin mengingatkan sobat semua, supaya tidak terlalu nyenyak dengan keni'matan dunia. Nah disini aku punya satu kisah, kisah ini didapat dari sobat syihab yang akan menyadarkan kita betapa harus berhati-hatinya terhadap hal yang kita anggap kecil/spele.. ini dia kisahnya :
Usai menunaikan ibadah haji, Ibrahim bin Adham berniat ziarah ke mesjidil Aqsa. Untuk bekal di perjalanan, ia membeli 1 kg kurma dari pedagang tua di dekat mesjidil Haram.
Setelah kurma ditimbang dan dibungkus, Ibrahim melihat sebutir kurma tergeletak didekat timbangan. Menyangka kurma itu bagian dari yang ia beli, Ibrahim memungut dan memakannya. Setelah itu ia langsung berangkat menuju Al Aqsa.
4 Bulan kemudian, Ibrahim tiba di Al Aqsa. Seperti biasa, ia suka memilih sebuah tempat beribadah pada sebuah ruangan dibawah kubah Sakhra. Ia shalat dan berdoa khusuk sekali.
Tiba tiba ia mendengar percakapan dua Malaikat tentang dirinya.
"Itu, Ibrahim bin Adham, ahli ibadah yang zuhud dan wara yang doanya selalu dikabulkan ALLAH SWT," kata malaikat yang satu.
"Tetapi sekarang tidak lagi. doanya ditolak karena 4 bulan yg lalu ia memakan sebutir kurma yang jatuh dari meja seorang pedagang tua di dekat mesjidil haram," jawab malaikat yang satu lagi.
Ibrahim bin adham terkejut sekali, ia terhenyak, jadi selama 4 bulan ini ibadahnya,
shalatnya, doanya dan mungkin amalan-amalan lainnya tidak diterima oleh ALLAH SWT gara-gara memakan sebutir kurma yang bukan haknya. "Astaghfirullahal adzhim" ibrahim beristighfar.
Ia langsung berkemas untuk berangkat lagi ke Mekkah menemui pedagang tuapenjual kurma. Untuk meminta dihalalkan sebutir kurma yang telah ditelannya.
Begitu sampai di Mekkah ia langsung menuju tempat penjual kurma itu, tetapi ia tidak
menemukan pedagang tua itu melainkan seorang anak muda. "4 bulan yang lalu saya membeli kurma disini dari seorang pedagang tua. kemana ia sekarang ?" tanya ibrahim.
"Sudah meninggal sebulan yang lalu, saya sekarang meneruskan pekerjaannya berdagang kurma" jawab anak muda itu.
"Innalillahi wa innailaihi roji'un, kalau begitu kepada siapa saya meminta penghalalan ?".
Lantas ibrahim menceritakan peristiwa yg dialaminya, anak muda itu mendengarkan penuh minat. "Nah, begitulah" kata ibrahim setelah bercerita, "Engkau sebagai ahli waris orangtua itu, maukah engkau menghalalkan sebutir kurma milik ayahmu yang terlanjur ku makan tanpa izinnya?".
"Bagi saya tidak masalah. Insya ALLAH saya halalkan. Tapi entah dengan saudara-saudara saya yang jumlahnya 11 orang. Saya tidak berani mengatas nama kan mereka karena mereka mempunyai hak waris sama dengan saya."
"Dimana alamat saudara-saudaramu ? biar saya temui mereka satu persatu."
Setelah menerima alamat, ibrahim bin adham pergi menemui. Biar berjauhan, akhirnya selesai juga. Semua setuju menghalakan sebutir kurma milik ayah mereka yang termakan oleh ibrahim.
4 bulan kemudian, Ibrahim bin adham sudah berada dibawah kubah Sakhra. Tiba tiba ia mendengar dua malaikat yang dulu terdengar lagi bercakap cakap. "Itulah ibrahim bin adham yang doanya tertolak gara gara makan sebutir kurma milik orang lain."
"O, tidak.., sekarang doanya sudah makbul lagi, ia telah mendapat penghalalan dari ahli waris pemilik kurma itu. Diri dan jiwa Ibrahim kini telah bersih kembali dari kotoran sebutir kurma yang haram karena masih milik orang lain. Sekarang ia sudah bebas."
Dari kisah diatas kita dapat menarik kesimpulan bahwa kita harus berhati-hati terhadap makanan yang masuk ke tubuh kita, walaupun itu hanya sekedar cemilan sekalipun maka harus dipastikan kehalalanya. Jangan maen embat aja,, OK!!
Semoga bermanfaat.

Baca selengkapnya